Cara Mendapatkan Uang dari Blog

Haha, ketemu lagi bersama saya di Hakim's Blog . Lagi sibuk nih soalnya lagi UTS , maklum anak sekolah. Mana besok Matematika lagi T_T  , jadi lupa update buat hari ini. 
Kali ini saya akan share beberapa trik nih buat para blogger pemula macam saya. Bagaimana caranya mendapat uang dari blogger. Banyak caranya sih , tapi saya hanya akan share beberapa cara yang lumayan populer di telinga saya selama pengalaman saya ngeblog.
Eits, jangan pikir cari uang di internet itu mudah loh yah, kita juga harus  berpikir dan berusaha. Tidak ada yang instan di dunia ini guys. Berikut beberapa cara untuk mendapat uang dari Blog kita sendiri :


1. Memasang Iklan PPC
Apa itu PPC ?? - PPC singkatan dari Pay Per Click , tipe ini adalah tipe dimana kita akan mendapat bayaran dari klik yang pengunjung lakukan yang kita pasang di Blog kita guys. Penyedia PPC yang paling terkenal yah Google Adsense.

Iklannya biasanya sudah disediakan oleh pihak PPC nya guys, kita hanya perlu hanya meningkatkan pengunjung dan mengoptimasi tampilan dan posisi iklannya agar penghasilan yang kita dapat semakin besar. 

Seperti yang sudah saya jelaskan, penghasilan kita tergantung dari seberapa banyak klik yang dianggap sah oleh pihak PCC. Untuk waktu pembayaran biasanya kita dibayar setelah 30 hari.

Kekurangan utama metode ini adalah kita harus menunggu jumlah minimal dan waktu pembayaran. Saat menunggu pembayaran tersebut, kita bisa kehilangan penghasilan karena bisa saja akun kita dinonaktifkan. Alasannya beragam, mulai dari klik yang tidak sah sampai posisi iklan yang tidak sesuai dengan syarat dan ketentuan penyedia PCC.
.



2. Mengikuti Program Afiliasi

Afiliasi adalah model menghasilkan uang dari mempromosikan produk (bisa juga jasa) orang lain. 

Beberapa contoh afiliasi adalah :
1. afiliasi hosting (misalnya hosting Hostgator)
2. afiliasi buku atau ebook
3. afiliasi software (misalnya Long Tail Pro)
4. afiliasi jasa
5. afiliasi barang (misalnya Lazada)

Kelebihan utama afiliasi adalah kita tidak perlu repot membuat produk yang hendak kita tawarkan kepada pengunjung. Kita tinggal membuat review atau menampilkan banner produk atau jasa tersebut guys. Tentu saja review dan bannernya harus mengandung link afiliasi yang kita peroleh dari penyedia afiliasi.

Seperti  PPC, kelemahan terbesar metode ini adalah kita tidak memperoleh langsung komisi yang kita peroleh. Kita harus menunggu dalam jangka waktu atau batas minimal pembayaran yang ditentukan oleh masing-masing penyedia afiliasi. Penghasilan kita juga bisa hilang karena beberapa alasan seperti dianggap melanggar syarat dan ketentuan penyedia afiliasi.

3. Menyediakan Tempat Iklan Mandiri

Nah cara ini adalah cara paling sedap, karena uang akan langsung masuk ke kantung kita . Kita hanya harus menyediakan slot iklan di blog kita sembari menunggu ada advertiser yang tertarik memasang iklannya di blog kita guys. Contoh bannernya seperti ini :



Hanya saja, untuk mendapatkan uang dari iklan mandiri, blog kita harus terkenal dan  memiliki banyak pengunjung setiap harinya. Semakin banyak pengunjung , semakin tertarik pula advertiser untuk memasang iklan pada blog kita.

Yup berikut beberapa trik untuk mendapatkan uang dari blog yang populer ditelinga saya. Semoga saja bermanfaat yah guys . 
Tag : Cara Mendapatkan Uang dari Blog, Cara Mendapatkan Uang dari Internet, Cara menghasilkan Uang dari Blog Internet.

0 Response to "Cara Mendapatkan Uang dari Blog"

Post a Comment