Layanan Penyedia Pembuat Blog Gratis

Situs-situs Penyedia Layanan Blog Gratis

http://husamal.blogspot.co.id/2016/03/situs-situs-penyedia-layanan-blog.html
Saat ini banyak sekali situs-situs yang menyediakan layanan blog secara gratis. Bahkan tidak hanya dari luar negeri, tetapi datang dari dalam negeri. Dengan demikian semakin mudah untuk membuat blog bagi para pemula. 


Tetapi semua penyedia layanan blog tersebut memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Tentu semua kembali kepada penggunanya nanti akan merasakan sendiri setelah menggunakannya. Situs penyedia layanan blog gratis ini bisa kita manfaatkan sebaik-baiknya untuk berbagai keperluan, seperti membangun branding, berbagi, dan bahkan mendapatkan rejeki.  

Berikut situs-situs penyedia layanan blog gratisan baik dari dalam dan luar negeri

  1. BloggerBlogger merupakan situs penyedia layanan blog gratis yang dibeli oleh Google. Blogger sangat populer dan banyak digunakan oleh para pengguna internet di dunia, layanan blog yang berada di situs ini sangat mudah untuk digunakan baik orang yang belum paham menggunakan Internet. Blogger memang sangat cocok digunakan untuk menulis sebuah catatan pribadi atau digunakan oleh jurnalis dalam menulis sebuah berita atau informasi dalam blog. Kelebihannya sudah bisa dimonetise walaupun belum menggunakan domain sendiri. 
  2. Wordpress. Wordpress merupakan situs penyedia layanan blog gratis yang sangat populer dan banyak digunakan, wordpress bisa digunakan untuk sebuah website. Wordpress di bangun dengan sebuah bahasa pemrograman PHP dan berbasis data (database) MySQL. Wordpress ini sangat cocok digunakan untuk sebuah website komersial atau juga untuk sebuah website jual beli. Kelebihannya sangat cepat untuk digunakan dalam hal SEO (Search Engine Optimization) tetapi kekurangannya belum bisa dimonetize sebelum menggunakan domain sendiri. 
  3. Weebly.  Weebly merupakan situs penyedia layanan blog gratis, situs ini memang belum terlalu dikenal banyak oleh pengguna internet, karena populeran dengan Blogger dan Wordpress. Bahkan di Indonesia banyak blogger yang menggunakan Weebly yang isinya penipuan. 
  4. Tumblr. Tumblr merupakan salah satu situs penyedia layanan blog gratis, situs ini sudah dikenal banyak orang namun tidak semuanya menggunakan tumblr dalam membuat sebuah blog. Tumblr ini juga sering digunakan sebagai situs mikroblog dan juga jejaring sosial. Sama dengan yang lainnya layanan blog ini memungkinkan untuk memposting sebuah infromasi baik berupa text ataupun multimedia. 
  5. LiveJournal. LiveJournal merupakan situs penyedia layanan blog gratis, situs ini tidak beda jauh dengan layanan blog lainnya, LiveJournal juga bisa kita sebut sebagai situs jejaring sosial. LiveJournal merupakan penyedia blog open source yang bisa kita sebut sebagai blog gratis. 
  6. Blogdetik. Penyedia jasa blog gratis dari Indonesia ada Blogdetik. Situs penyedia blog gratis ini dibawah bendera Detik.com situs media online pertama dan terbesar di Indonesia. Kelebihan Blogdetik adalah sering ada event atau acara dengan hadiah yang menarik dan bisa digunakan untuk monetize walaupun berbasis Wordpress. 
  7. Kompasiana. Penyedia jasa blog gratis dari Indonesia lainnya adalah Kompasiana. Kompasiana merupakan anak perusahaan dari Kompas Gramedia. Kompasiana sering mengadakan acara dan kopdar menarik bersama blogger Kompasiana yang disebut Kompasianer. Kelebihan dari Kompasiana adalah banyaknya penulis dengan kualitas yang mumpuni sehingga terkesan tulisan lebih berbobot. Kekurangannya blog kompasiana tidak bisa dimonetise. 
  8. Indonesiana. Penyedia jasa blog gratisan terbaru dari Indonesia lainnya adalah Indonesiana yang merupakan anak perusahaan dari Tempo. Blog ini digunakan untuk jurnalisme warga dari seluruh Indonesia. Kekurangannya tidak bisa dimonetise. 
Sebenarnya masih banyak lagi lain tetapi tidak begitu populer digunakan di Indonesia. Berikut daftar situs Penyedia layanan blog gratisan lainnya : 
Silahkan teman-teman pilih yang  mana juga boleh. Blogging merupakan kesenangan tersendiri bagi saya. 

0 Response to "Layanan Penyedia Pembuat Blog Gratis"

Post a Comment